10 Brand Skincare Teratas di Bulan September yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan

Perawatan kulit menggunakan brand skincare teratas mungkin masuk dalam rutinitas kecantikan kita. Ketika ingin mendapatkan kulit yang sehat dan terawat, tidak ada yang lebih baik daripada menggunakan produk berkualitas tinggi yang dapat memberikan hasil optimal. 

Tim RAENA telah merangkum brand skincare teratas apa saja yang masuk dalam top 10 selama bulan September lalu. Inilah kesempatan untuk mendapatkan kulit wajah yang glowing dengan menggunakan produk-produk skincare terbaik. Apakah produk favoritmu masuk dalam deretan skincare teratas?

Brand Skincare Teratas yang Masuk Posisi Top 10 Sepanjang September

1. Dewycel Turn On Cream – Efek Pemutihan

Dewycel Turn On Cream adalah krim tone-up yang mengandung niacinamide dan powder tone-up 3D yang dapat mencerahkan kulit secara instan. Produk dari brand skincare teratas asal Korea Selatan ini mampu memberikan tampilan kulit yang lebih cerah dan bercahaya dalam sekejap.

2. Skintific-5X Ceramide Low PH Cleanser

Skintific-5X Ceramide Low PH Cleanser adalah pembersih wajah yang cocok untuk kulit kusam, berjerawat, atau mengalami iritasi. Produk ini mengandung lima jenis ceramide yang dapat mengembalikan dan menjaga skin barrier sehingga kulit terasa lembut dan tidak kering setelah penggunaan. Salah satu brand skincare viral yang produknya wajib kamu coba.

3. Azarine Hydramax C Sunscreen Serum SPF 50 PA++++

Azarine, brand skincare teratas dari Indonesia yang unggul dengan produk sunscreennya. Azarine Hydramax C Sunscreen Serum adalah tabir surya berbentuk gel yang melembapkan dan melindungi kulit dari sinar matahari. Diformulasikan dengan hyaluronic acid, produk ini akan membuat wajah terlihat bercahaya dan kenyal. Tekstur gelnya ringan dan mudah diserap, tanpa meninggalkan whitecast pada kulit.

4. Kleveru Rose And Sea Buckthorn Pink Mask

Kleveru Rose and Sea Buckthorn Pink Mask adalah masker clay yang mengandung French Pink Clay, ekstrak Rosehip, minyak Rose, Sea Buckthorn, Niacinamide, Licorice, dan Vitamin E. Produk ini berfungsi sebagai antioksidan alami yang dapat mencerahkan kulit, menyegarkan wajah, melembapkan, membersihkan kulit dari kotoran, serta merawat kehalusan dan kelembutan kulit.

5. Avoskin Miraculous Retinol Ampoule

Masih dari brand skincare teratas dari lokal, Avoskin Miraculous Retinol Ampoule mengandung Actosome Retinol, Peptide, Vitamin E, Pomegranate, dan Green Tea yang diformulasikan khusus untuk mencegah tanda-tanda penuaan pada kulit. Produk ini akan membantu menjaga elastisitas kulit kamu agar tetap terlihat muda.

6. Dorskin Cera Sunscreen

Dorskin Cera Sunscreen akan memudahkan kamu untuk mengaplikasikan ulang sunscreen. Hadir dengan kandungan Ceramide yang berfungsi menjaga skin barrier, sunscreen spray ini juga akan membuat kulit terasa segar, lembut, dan terlindungi sepanjang hari.

7. Facetology Triple Care ExfoLiquid Toner Exfoliating

Pasti kamu sudah tidak asing dengan Facetology. Yap, brand ini masuk dalam jajaran brand skincare teratas karena produk unggulannya yang viral. Selain sunscreen, salah satu produk unggulannya juga ada Facetology Triple Care ExfoLiquid. Toner eksfoliasi ini diformulasikan dengan kombinasi antara AHA, BHA, PHA,Retinol, dan Azeclair. Produk ini berfungsi mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit, mengurangi bekas jerawat, memperbaiki tekstur kulit, serta mengatasi masalah jerawat dan komedo.

8. Buttered Premium Lip Balm SPF 15 – Vanilla

Buttered Premium Lip Balm dengan aroma Vanilla mengandung beeswax dan berfungsi sebagai pelembap bibir sekaligus melindungi dari sinar matahari. Kamu dapat mengaplikasikan produk ini pada bibir kering atau kapan saja dibutuhkan. Cocok untuk penggunaan di luar ruangan.

9. RDL Papaya Brightening Soap

Sabun RDL Papaya Brightening dengan ekstrak pepaya dan sunscreen yang berfungsi membantu mencerahkan dan melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Dilengkapi dengan vitamin A, C, dan E, produk ini menjaga kekenyalan kulit sehingga kulit terasa lebih halus, cerah, dan segar.

10. The Aubree Botanical Calendula Toner

The Aubree Botanical Calendula Toner adalah toner hydrating yang dapat digunakan oleh semua jenis kulit. Toner dengan kandungan Sodium PCA, Sodium Hyaluronate, dan ekstrak bunga Kalendula ini efektif untuk melembapkan dan menutrisi kulit secara optimal.

 

Itulah sepuluh brand skincare teratas yang masuk dalam top 10 di bulan September. Perawatan kulit menggunakan produk yang berkualitas tinggi adalah investasi untuk kecantikan. Dengan menggunakan produk-produk dari merek-merek terkemuka ini, kamu dapat merasakan perbedaan yang signifikan pada kulit wajahmu. 

Jangan lewatkan juga kesempatan untuk menjadi reseller kecantikan dari brand-brand skincare teratas dan menikmati harga grosir melalui aplikasi RAENA. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan untung jual hingga Rp100.000 per produknya. Jadi, jangan ragu untuk menjual salah satu atau beberapa produk dari daftar tersebut dan saksikan hasilnya. Tunggu apalagi? Yuk, gabung jadi reseller atau dropshipper bersama RAENA sekarang juga!

October 9, 2023

App Download Banner

Yuk, belanja di RAENA dan kembangkan
bisnis bersama!

Kami yakin ini akan membantu
bisnismu berkembang pesat.

Leave A Comment