Siap untuk Bersinar? stars Lakukan Analisis Kulit Sekarang!

Kabar Baik! 6 Produk Eksfoliasi Wajah Ini Ampuh Bikin Kulit Mulus

blog

Menggunakan produk eksfoliasi wajah yang tepat merupakan salah satu cara untuk mendapatkan kulit yang halus, cerah, dan sehat lebih optimal. Eksfoliasi wajah adalah langkah penting dalam perawatan kulit, sebab bisa membantu mengangkat sel kulit mati, debu dan kotoran, hingga minyak berlebih. Bukan cuma itu, eksfoliasi juga merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Tanpa eksfoliasi, rutinitas skincare yang kamu lakukan tidak akan bekerja dengan baik.

Namun, kamu tidak disarankan untuk memilih sembarang produk. Produk eksfoliasi wajah yang beredar di pasaran saat ini banyak macamnya. Mulai dari cleanser, toner, serum, hingga sheet mask. Agar tidak salah memilih, berikut ini beberapa rekomendasi produk skincare untuk eksfoliasi yang bisa kamu coba.

Rekomendasi Produk Eksfoliasi Wajah, Cleanser Hingga Sheet Mask

1. Noolab First Step Exfoliating Gel

Produk eksfoliasi wajah yang pertama hadir dalam bentuk gel yang lembut sehingga aman digunakan pada kulit sensitif sekalipun. Kombinasi AHA, BHA, PHA dan Niacinamide di dalamnya efektif untuk mengatasi flek hitam, kulit kusam, jerawat, penuaan, serta warna dan tekstur kulit yang tidak merata. 

2. Joylab Gotta Smooth Gentle Exfoliating Cleanser

Kalau kamu pemula, kamu bisa mencoba exfoliating cleanser dari Joylab. Pembersih wajah dengan tekstur gel yang dapat mengangkat sel kulit mati secara lembut. Dilengkapi dengan kandungan Lactic Acid, Green Tea Extract, Vitamin C, E dan K, serta Broccoli Extract dan Lettuce Extract yang menjadikan wajah lebih lembap, terawat, sekaligus terlindungi dari efek radikal bebas.

3. Emina Bright Stuff Face Scrub

Rutin eksfoliasi supaya kulit cerah? Bisa banget! Coba pakai Emina Bright Stuff Face Scrub, scrub wajah yang diformulasikan dengan ecoscrub* sehingga lembut dan aman di kulit. Scrub ini bisa membersihkan dan mengangkat sel kulit mati dengan sempurna! Diperkaya juga dengan ekstrak summer plum dan double brightening agent untuk wajah tampak cerah natural seketika. Kulit terasa bersih, cerah, dan halus.

4. Some By Mi AHA BHA PHA 30 Days Miracle Toner

Produk eksfoliasi dari Some by Mi ini mengandung tiga bahan chemical exfoliator sekaligus, yakni AHA, BHA dan PHA yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati. Diperkaya dengan niacinamide 2% dan juga tea tree, formula yang cocok digunakan untuk kondisi kulit berjerawat. Kalau kamu pemilik kulit berminyak dan acne prone, bisa coba toner eksfoliasi yang satu ini.

5. Somethinc Aha Bha Pha Peeling

Serum Somethinc AHA BHA PHA Peeling Solution ini juga masuk dalam daftar produk eksfoliasi wajah, loh. Dengan kandungan AHA 3% BHA 1% PHA 2%, serum ini bisa mengatasi berbagai masalah kulit. Selain mengangkat sel kulit mati, produk ini juga mengatasi masalah pori-pori tersumbat juga menjaga kelembapan kulit. Tekstur kulitmu pun akan menjadi lebih halus dan kenyal setelah pemakaian. 

6. Avoskin AHA-BHA-PHA Sheet Mask

Sheet mask lokal pertama dengan kandungan AHA-BHA-PHA dari Avoskin ini juga bisa jadi solusi buat kamu yang mau melakukan eksfoliasi. Kandungan niacinamide, tea tree, witch hazel, dan aloe vera bekerja optimal untuk melembapkan kulit sehingga tak hanya sel kulit mati yang terangkat, tetapi kelembapan kulit pun tetap terjaga. Sheet mask yang bekerja untuk mencerahkan dan melembapkan kulit ini juga aman digunakan oleh pemilik kulit sensitif.

Dapatkan Produk Eksfoliasi Wajah dari Brand Favorit Hanya di RAENA

Seluruh produk eksfoliasi wajah di atas bisa kamu dapatkan dengan mudah menggunakan aplikasi RAENA. Lewat aplikasi, kamu juga bisa langsung mendaftarkan diri untuk menjadi reseller atau dropshipper produk kecantikan, loh. Tenang, tidak ada biaya admin dan tanpa minimum pembelian. Justru, kamu bisa langsung berjualan. 

Bukan cuma itu, kamu juga akan mendapatkan untung lebih besar, sebab di RAENA kamu bisa menikmati harga grosir dan kemudahan akses ke 400+ brand kecantikan populer dari lokal maupun internasional. Tunggu apa lagi? Yuk, download RAENA dan gabung bersama 40.000 lebih seller sekarang!
footer_logo
facebookinstagram
Layanan Pengaduan Konsujmen RAENA Email: cs@raenabeauty.com WhatsApp: +6287775118239
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan
Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI
WhatsApp: +62 853 1111 1010